Friday, November 10, 2017

BEBERAPA JENIS TANAMAN DAN KHASIATNYA

1. KUNYIT

 Khasiat: untuk mengobati sakit perut, caranya dengan diparut halus dan disaring  dengan kain. Da pat diminum dengan  tambahan madu asli secukupnya. Lakukan  pagi dan sore hari.

2. SIRIH

 Khasiat: untuk mengobati mata merah atau  belekan, caranya ambil 5 lembar daun sirih  cuci bersih-bersih, direbus dengan air  secukupnya. Setelah mendidih, dinginkan  untuk menimbang mata yang sakut,
 laksanakan pagi dan sore.

3. MENTIMUN

 Khasiat: sebagai pembersih wajah /  menghilangkan jerawat, caranya timun  dikupas, dicuci, diparut, disaring dan  saringan tersebut dioleskan pada wajah  pada malam hari menjelang tidur.

4.KELAPA

 Khasiat: akar sebagai obat selama berak-  berak (diare), airnya dapat diminum untuk  menambah kekuatan.Caranya, akar  dibersihkan kurang lebih 15 gram direbus  dengan 1 gelas air kurang lebih 15 menit ,  disaring dan diminum sekaligus.

5. PANDAN

 Khasiat: sebagai obat mual-mual. Caranya  ambil kurang lebih 20 gram daun segar  dicuci dan direbus dengan air sebanyak 3  gelas sampai mendidih. Setelah dingin  disaring dan diminum.

6. PANCA WARNA

 Khasiat: sebagai obat amandel. Caranya  ambil bunga panca warna secukupnya,  dicuci, ditumbuk halus, disaring,digunakan  untuk berkumur setiap hari.

7. BLIMBING WULUH

 Khasiat: sebagai obat kencing manis.  Caranya ambil blimbing wuluh secukupnya  dan rebus sampai mendidih, dinginkan dan  diminum,dapat ditambah dengan gula batu  secukupnya.

8. JERUK PURUT

 Khasiat: air buahnya sebagai obat batukdan  daunnya dipakai sebagai penyedap  makanan. Untuk obat batuk, caranya ambil  buahnya dan diperas kurang lebih 1 sendok  makan, tambahkan kecap. Kerjakan pagi  dan sore.

9. SEMANGKA

 Khasiat: bijinya sebagai obat cacing dan air  perasan dagingnya dipaku untuk penurun  panas pada anak-anak. Untuk obat cacing,  ambil kurang lebih 5 gram biji semangka  ditumbuk halus-halus diseduh dengan air  masak setengah gelas, disaring dan  diminum  sekaligus.

10. ASAM

  Khasiat: sebagai obat batuk ataupun sariawan. Caranya dipakai seperti cara membuat teh,  diambil asam yang tua, diminum pagi dan sore.

No comments:

Post a Comment